Support
Support
Faktor Sukses Bisnis E-Commerce
Kemajuan pesat e-commerce Indonesia saat ini membuat para pelaku e-commerce harus pandai dalam berbisnis. Banyak tantangan-tantangan yang harus mereka hadapi untuk mencapai kesuksesan. Mereka tidak hanya dituntut untuk bisa sekadar berjualan, tetapi juga dapat menjalin hubungan yang baik dengan partner bisnis dan terutama para customer. Dengan begitu, kesuksesan yang mereka dapat berjalan langgeng dan berkesinambungan.
Menurut Kusumo Martanto, CEO dan Founder Blibli.com, berdasarkan pengalamannya selama ini, setidaknya ada tiga faktor yang harus diperhatikan dalam berbisnis e-commerce. Pertama, setiap perusahaan e-commerce harus bisa berkerjasama yang baik dengan partner bisnis. Kusumo berpendapat bahwa untuk bisa sukses, e-commerce tidak bisa mengesampingkan peran partner bisnis.
“E-commerce tidak akan berkembang tanpa bantuan dari para pemain dalam ekosistem, seperti Bank, payment gateway, para merchant, distributor, dan reseller lain yang bersedia untuk menyediakan barang-barang yang terbaik,” ujarnya saat sharing dalam talkshow Kamis Commerce yang diselenggarakan IDEA pada Kamis, 28 Februari 2013 lalu.
Kedua, perusahaan e-commerce juga wajib menbentuk tim yang solid. Tanpa tim yang solid, mustahil segala visi dan misi dapat berjalan dan diraih secara maksimal. “Penting untuk membentuk internal yang baik, apa yang diraih oleh Blibli.com saat ini pun merupakan hasil kerja keras semua tim,” pungkasnya.
Terakhir, yang paling terpenting adalah perusahaan e-commerce harus bisa memberikan trust kepada customer. Tanpa kepercayaan dari customer tentu akan sia-sia. Dalam hal ini, Kusumo mencoba melihat apa yang dilakukan Amazon.com. Raksasa e-commerce dari Amerika tersebut terkenal memiliki customer yang loyal.
“Kami ingin mempunyai biggest loyal customer, karena kalau hanya terkenal namun customernya tidak loyal itu percuma,” jelas Kusumo. Bagi Anda yang ingin memulai atau ingin mengembangkan bisnis e-commerce yang sudah ada, bisa memperhatikan faktor-faktor di atas. Selamat mencoba!
translation-not-found[latest_article_public]